Headlines News :
Home » » Berjilbab Dalam Islam

Berjilbab Dalam Islam

Written By Unknown on Jumat, 10 Mei 2013 | 17.25


Jilbab dalam Islam
Berjilbab dalam Islam dan hukum jilbab dalam Islam menjadi perdebatan apakah berjilbab hukumnya wajib atau tidak. Hukum Islam pada hakikatnya tidak lain adalah untuk mewujudkan kemaslahatan dalah kehidupan umat manusia, diantara salah satu kemaslahatan tersebut adalah tentang bagaimana cara berpakaian. Berpakaian pada era saat ini merupakan suatu budaya dan salah satu ciri peradaban manusia sebagai makhluk terhormat. Masa demi masa pakaian sebagai busana akan selalu disesuaikan dengan perkembangan tradisi dan zaman yang ada. Cara berpakaian seseorang secara tidak langsung mencirikan identitas diri pemakainya.

Sejak 15 abad yang lalu Islam telah mengatur hukum dan tatacara berbusana, terutama bagi kaum hawa. Pengertian menurut Ibnu Abbas dan Qatadah mengenai jilbab adalah sejenis pakaian yang menutup pelipis dan hidung meskipun kedua mata pemakainya terlihat namun tetap menutup dada dan bagian mukanya.

Masalah jilbab bukan hanya sekedar mode yang sedang “trendy”, bukan pula hanya sekedar tradisi orang padang pasir, melainkan perintah Alloh subhanahu wa ta’ala sebagaimana firman-Nya :

يَا أَيُّهَا النَّبِيُّ قُلْ لِأَزْوَاجِكَ وَبَنَاتِكَ وَنِسَاءِ الْمُؤْمِنِينَ يُدْنِينَ عَلَيْهِنَّ مِنْ جَلَابِيبِهِنَّ ۚ ذَٰلِكَ أَدْنَىٰ أَنْ يُعْرَفْنَ فَلَا يُؤْذَيْنَ ۗ وَكَانَ اللَّهُ غَفُورًا رَحِيمًا

Hai Nabi, katakanlah kepada isteri-isterimu, anak-anak perempuanmu dan isteri-isteri orang mukmin: Hendaklah mereka mengulurkan jilbabnya ke seluruh tubuh mereka. Yang demikian itu supaya mereka lebih mudah untuk dikenal, sehingga mereka tidak diganggu. Dan Allah adalah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang. (Surah Al-Ahzab ayat 59).

Penekanan fungsi jilbab adalah:
  • Untuk menutupi aurat bagi wanita untuk melindungi diri dari fitnah;
  • Untuk menjaga dan melindungi kesucian, kehormatan, dan kemuliaannya sebagai perempuan;
  • Menjaga identitas sebagai perempuan muslimah yang membedakan dengan perempuan lain.

قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ صِنْفَانِ مِنْ أَهْلِ النَّارِ لَمْ أَرَهُمَا قَوْمٌ مَعَهُمْ سِيَاطٌ كَأَذْنَابِ الْبَقَرِ يَضْرِبُونَ بِهَا النَّاسَ وَنِسَاءٌ كَاسِيَاتٌ عَارِيَاتٌ مُمِيلَاتٌ مَائِلَاتٌ رُءُوسُهُنَّ كَأَسْنِمَةِ الْبُخْتِ الْمَائِلَةِ لَا يَدْخُلْنَ الْجَنَّةَ وَلَا يَجِدْنَ رِيحَهَا وَإِنَّ رِيحَهَا لَيُوجَدُ مِنْ مَسِيرَةِ كَذَا وَكَذَا

(MUSLIM – 3971) : Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda: “Ada dua golongan penduduk neraka yang keduanya belum pernah aku lihat. (1) Kaum yang memiliki cambuk seperti ekor sapi, yang dipergunakannya untuk memukul orang. (2) Wanita-wanita berpakaian, tetapi sama juga dengan bertelanjang (karena pakaiannya terlalu minim, terlalu tipis atau tembus pandang, terlalu ketat, atau pakaian yang merangsang pria karena sebagian auratnya terbuka), berjalan dengan berlenggok-lenggok, mudah dirayu atau suka merayu, rambut mereka (disasak) bagaikan punuk unta. Wanita-wanita tersebut tidak dapat masuk surga, bahkan tidak dapat mencium bau surga. Padahal bau surga itu dapat tercium dari begini dan begini.

Allah tidak semata-mata menentukan suatu peraturan kalau tidak di balik peraturan itu terdapat hikmah kemanfaatan bagi kita di dunia dan atau di akhirat. Memang tidaklah mudah meniatkan diri dalam berjilbab. Dalam dunia kerja dimana kita dituntut untuk bersosialisasi dan tidak sedikit dari perusahaan asing yang menyikapi bahwa berjilbab adalah sesuatu hal yang tidak lumrah. Perusahaan ini biasanya memprioritaskan pekerja wanitanya untuk tidak mengenakan jilbab. Sebenarnya tantangan terbesar mengenakan jilbab adalah dari diri sendiri, perasaan malu kebanyakan menjadi alasan untuk tidak berjilbab.

Berjilbab dalam Islam bukan semata-mata hanya bertujuan untuk menutup aurat saja, namun kaidah berjilbab dalam Islam telah diatur.

SAPMB 

Sumber: ldiimajalengka.org
Share this article :
Comments
0 Comments

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Copyright © 2012 | LDII Kabupaten Bandung - All Rights Reserved | Template Edited by anugrahespe | Proudly powered by Blogger